Shopee Paylater Error: Penyebab & Cara Memulihkannya

Shopee Paylater Error – Spaylater menjadi salah satu layanan terbaik di aplikasi Shopee. Pasalnya, dengan fitur tersebut memungkinkan para pengguna bisa mendapatkan pengalaman berbelanja tanpa membayar lebih dulu. Selain itu, setelah mengaktifkan layanan Shopee Paylater akan banyak diskon menunggu.

Meski memiliki keuntungan lebih bagi pengguna, tetapi fitur layanan terkadang tidak bisa digunakan. Termasuk pada layanan Shopee Paylater. Biasanya kendala Shopee Paylater Error disebabkan oleh sistem dari pusat. Penyebab itu adalah hal wajar.

Selain penyebab di atas, terkadang masalah Shopee Paylater Error disebabkan karena aplikasi Shopee pada Hp pengguna bermasalah. Terkadang, kita sering membiarkan informasi pembaruan yang sering muncul di notifikasi Hp. Hal tersebut bisa memungkinkan layanan Spaylater tidak bisa digunakan.

Apabila kamu sudah mengatasi beberapa faktor penyebab di atas, namun tetap saja layanan Shopee Paylater Error, maka perlu ditelisiki kembali. Nah, di artikel ini Secretfiles-game.com akan mencoba membahasnya. Bagi kamu yang sedang menjumpai layanan Spaylater bermasalah, bisa ikuti pembahasan di bawah ini hingga selesai.

Beberapa Masalah Pada Fitur Layanan Shopee

Beberapa Masalah Pada Fitur Layanan Shopee

Aplikasi seperti Shopee merupakan sebuah produk software yang dirancang sebagai alat jual beli online. Dengan hadirnya aplikasi tersebut, kegiatan belanja masyarakat Indonesia terus meningkat. Bahkan banyak orang meninggalkan budaya jual beli konvensional atau secara langsung.

Meskipun terbantu dengan adanya aplikasi seperti Shopee, terkadang kita sering menjumpai masalah pada beberapa fitur. Masalah-masalah yang dijumpai menjadi suatu hal wajar bagi software, apalagi digunakan secara nonstop atau tidak pernah berhenti.

Di pembahasan pertama, kita akan berbicara mengenai masalah-masalah yang sering terjadi pada aplikasi Shopee. Termasuk pada fitur layanan Spaylaternya. Berikut beberapa masalahnya.

  1. Tidak bisa masuk ke halaman utama Shopee Paylater.
  2. Tombol Bayar tidak bisa digunakan atau tidak berfungsi.
  3. Tidak bisa menentukan metode pembayaran Shopee Paylater.
  4. Kode pembayaran tidak keluar setelah menentukan metode pembayaran Shopee Paylater.

Itulah beberapa masalah yang kerap terjadi pada fitur layanan Spaylater. Tentunya adanya masalah tersebut membuat fitur tidak bisa digunakan dengan maksimal. Selain itu, pengguna juga merasa terkendala dalam melakukan proses pembayaran di aplikasi Shopee Paylater. Hal ini terkadang membuat pembayaran melewati jatuh tempo.

Faktor Shopee Paylater Error

Faktor Shopee Paylater Error

Setelah mengetahui beberapa gejalanya, selanjutnya kamu harus tahu faktor penyebab Shopee Paylater bermasalah. Di mana faktor-faktor ini ini bisa disebabkan dari pengguna maupun dari sistem aplikasinya. Berikut beberapa faktor penyebabnya.

1. Belum Memperbarui Aplikasi Versi Terbaru

Penyebab pertama yang mungkin terjadi adalah belum memperbarui aplikasi Shopee ke versi terbaru. Perlu diketahui, bahwa sebuah aplikasi seperti e-commerce sering terjadi pembaruan. Bahkan bisa terjadi setiap 1 bulan sekali. Ketika kamu sudah memperbarui aplikasi, maka besar kemungkinan fitur layanan Shopee Paylater bisa digunakan kembali seperti semula.

2. Jaringan Internet Bermasalah

Faktor kedua ketika terjadi masalah pada fitur Spaylater error adalah jaringan internet pada Hp kamu bermasalah. Artinya, aplikasi Shopee memerlukan akses internet yang cukup baik. Termasuk untuk mengakses beberapa fungsi, seperti melihat barang terbaru, pembayaran tagihan, checkout barang, dan lain sebagainya.

3. Berkas Sampah Menumpuk

Faktor penyebab lainnya adalah terdapat berkas sampah pada aplikasi Shopee menumpuk. Ketika terjadi hal demikian, maka bisa mengakibatkan fitur layanan Spaylater tidak bisa digunakan alias Error. Seperti halnya, lemot, tidak bisa memuat halaman berikutnya, tidak bisa melihat limit Shopee Paylater, dan lain sebagainya.

Cara Memulihkan Shopee Paylater Error

Ketika sudah mengetahui gejala dan faktor penyebab Spaylater error, tentunya kita harus memperbaikinya. Adapun untuk cara memulihkannya, penulis telah menyiapkannya di bawah ini. Bagi kamu yang ingin kembali menggunakan fitur layanan Shopee Paylater, bisa ikuti langkah-langkah berikut ini.

1. Perbarui Aplikasi Shopee

Apabila masalahnya belum mengunduh aplikasi Shopee terbaru, maka cara yang bisa dilakukan adalah memperbarui aplikasi. Untuk caranya sendiri mudah, kamu cukup membuat aplikasi PlayStore, kemudian cari aplikasi Shopee, lalu klik Perbarui. Ketika sudah memperbarui aplikasi, maka kemungkinan besar aplikasi bisa digunakan sebagaimana mestinya.

2. Muat Ulang Aplikasi dan Hp

Jika sudah memperbarui aplikasi Shopee, tapi masih error, cara lainnya yakni memuat ulang aplikasi dan Hp. Untuk caranya sendiri mudah, kamu cukup menghapus riwayat aplikasi yang sebelumnya dibuka. Kemudian untuk restart Hp, tinggal matikan Hp melalui tombol power lalu hidupkan kembali.

3. Hapus Berkas Sampah Pada Aplikasi Shopee

Berikutnya, ketika fitur Shopee Paylater belum bisa digunakan, maka kamu bisa menghapus berkas sampah atau cache di aplikasi Shopee. Untuk caranya sendiri sangat mudah. Buka aplikasi Shopee > Pilih menu Saya > Kemudian pilih Informasi > Klik Bersihkan/Hapus Cache.

4. Pastikan Jaringan Internet Stabil

Cara terakhir ketika masih error, kamu bisa mengecek data seluler. Pastikan koneksi internet kamu stabil. Ketika dirasa tidak stabil, kamu bisa gunakan wifi. Ketika sudah memastikan koneksi internet stabil, maka besar kemungkinan fitur Shopee Paylater bisa digunakan lagi.

Nah, itulah beberapa solusi untuk mengatasi Spaylater error. Apabila masih ada kendala, kamu bisa coba secara berkala cara-cara di atas. Atau kamu bisa menunggu beberapa saat. Biasanya masalah seperti error disebabkan oleh sistem dari aplikasi itu sendiri.

Akhir Kata

Dari semua ulasan di atas, bisa kita simpulkan bahwa gejala dan faktor penyebab Spaylater error terjadi karena pengguna dan sistem dari aplikasi itu sendiri. Untuk mengembalikan kegunaan fitur tersebut juga caranya sangat mudah, seperti yang sudah dibahas di akhir tadi.

Kiranya pembahasan dari Secretfiles-game.com mengenai Shopee Paylater Error beserta cara memulihkannya. Semoga dengan adanya ulasan di atas bisa memberikan sumber informasi ataupun referensi terkait masalah yang terjadi pada aplikasi e-commerce yakni Shopee.

Sumber Gambar: Admin Secretfiles-game.com