Cara Nonton TV di Android Mudah Menggunakan & Tanpa Aplikasi

Cara Nonton TV di Android – Mungkin beberapa dari kalian telah mengetahui, untuk melihat tayangan televisi dapat dilakukan melalui media smartphone. Hal tersebut merupakan alternatif bagi sebagian masyarakat untuk mendapatkan berbagai informasi terkini.

Selain itu, pengguna perangkat smartphone seperti Android juga dapat mencari hiburan dengan menonton tayangan di TV. Dengan adanya kemudahan ini, banyak orang cenderung untuk memilih lebih aktif menggunakan perangkat yang dapat mengakses layanan serupa.

Pada umumnya, cara nonton TV di android dapat dilakukan jika perangkat memiliki koneksi internet stabil. Mengapa demikian? Karena, untuk mendapatkan hiburan dan informasi yang disajikan secara lengkap tayangan harus berjalan lancar tanpa adanya hambatan seperti buffering.

Kalian mungkin tertarik melihat siaran TV online luar negeri yang menyajikan berbagai macam tayangan seperti sepak bola dan lain sebagainya. Pada kesempatan kali ini, secretfiles-game.com akan membahas secara lengkap terkait cara nonton TV di Android. Maka dari itu, simak rangkuman berikut sampai selesai.

Nonton TV di Android

Dari penjelasan di atas, tentu telah mengetahui bahwa kita dapat menikmati tayangan hiburan seperti film India subtittle Indonesia, olahraga internasional, siaran berita, dan lain sebagainya.

Namun, bagi beberapa orang mungkin belum mengetahui cara nonton TV di Android. Oleh karena itu, kami akan memberikan tutorial untuk dapat dibaca dan di ikuti sehingga kalian dapat melakukan kegiatan tersebut untuk mengisi waktu luang.

Perlu diketahui, sebelum melihat tayangan TV di Android kalian dapat melakukannya dengan atau tanpa aplikasi. Penasaran bagaimana caranya? Simak ringkasan berikut ini.

Cara Nonton TV di Android Tanpa Aplikasi

Seperti pada penjelasan sebelumnya, terdapat cara menyaksikan tayangan televisi tanpa menggunakan aplikasi. Dengan demikian, kalian tidak perlu mengunduh aplikasi untuk nonton TV di HP.

Namun, pastikan perangkat yang gunakan telah terhubung dengan jaringan internet terlebih dahulu. Berikut adalah langkah-langkah untuk nonton TV di Android.

1. Masuk Browser

Cara Nonton TV di Android Masuk Browser

Langkah pertama, pilih browser pada perangkat Android. Kalian bisa menggunakan platform bawaan dari ponsel.

2. Masukkan Link

Cara Nonton TV di Android Masukkan Link

Masukkan Link penyedia layanan nonton TV di HP pada kolom yang telah kami beri tanda.

3. Masuk Situs

Cara Nonton TV di Android Masuk Situs

Masukkan alamat situs penyedia layanan TV online. Sebagai contoh, kami gunakan situs www.vidio.com. Kalian dapat menggunakan situs lain yang diketahui.

4. Cari Menu TV Populer

Cara Nonton TV di Android Cari Menu TV Populer

Ketika menu telah berpindah pada situs, gulir layar ke bawah untuk mencari menu TV Populer. Jika kalian ingin mencari channel lebih lengkap, ketuk tanda panah pada gambar di atas.

5. Pilih Saluran

Cara Nonton TV di Android Pilih Saluran

Pilih saluran dimana menawarkan tayangan sesuai kebutuhan dan ketuk channel yang tersedia pada menu tersebut.

6. Atur Resolusi

Cara Nonton TV di Android Atur Resolusi

Berikutnya, atur resolusi pada gambar di atas agar gambar yang disajikan pada tayangan ditampilkan dengan jelas. Pastikan koneksi internet stabil agar program yang kalian lihat dapat berjalan dengan lancar. Selesai, tayangan akan berlanjut hingga selesai selagi koneksi internet lancar dan acara belum usai.

Cara Nonton TV di Android Menggunakan Aplikasi

Selain cara sebelumnya, kalian dapat menggunakan media aplikasi untuk menyaksikan berbagai tayangan menarik. Pastikan kalian mengunduh platform penyedia layanan tersebut di Google Play Store, terdapat banyak aplikasi yang tersedia untuk menikmati berbagai siaran.

Di bawah ini adalah cara nonton TV di Android menggunakan Aplikasi.

1. Masuk Play Store

Masuk Play Store

Apabila belum memiliki platfom untuk nonton TV di Android, kalian dapat download aplikasi tersebut di Google Play Store.

2. Download Aplikasi

Download Aplikasi

Masukkan kata kunci aplikasi pada kolom pencarian. Sebagai contoh, kami akan menggunakan aplikasi Mi Video. Kemudian download dan tunggu beberapa saat hingga proses selesai.

3. Buka Aplikasi

Buka Aplikasi

Setelah selesai download, buka aplikasi untuk melanjutkan proses selanjutnya.

4. Pilih Menu Live TV

Pilih Menu Live TV

Setelah membuka aplikasi, kalian akan masuk pada beranda Mi Video. Pilih menu Live TV pada gambar di atas yang telah kami beri tanda.

5. Pilih Channel

Pilih Channel

Pilih channel TV favorit dimana siaran yang sedang dicari sedang tayangkan berlangsung sesuai kebutuhan.

6. Pilih Tayangan

Pilih Tayangan

Langkah berikutnya, pilih program pada saluran pilihan kalian untuk menikmati tayangan olahraga, informasi berita, dan lain sebagainya. Selesai, kalian dapat nonton TV di Android dengan nyaman. Pastikan perangkat terhubung dengan koneksi internet ketika sedang menyaksikan program tertentu.

Akhir Kata

Sekian rangkuman tentang cara nonton TV di Android yang dapat dilakukan dengan 2 metode dari secretfiles-game.com. Semoga informasi dan langkah-langkah di atas dapat dijadikan sebagai referensi bagi kalian jika perangkat TV di rumah sedang rusak.

Sebelum melakukan beberapa langkah di atas, pastikan perangkat Android yang digunakan telah terhubung dengan data seluler atau Wifi kecepatan stabil. Hal ini bertujuan agar kalian dapat menonton acara TV di Android tanpa mengalami hambatan karena koneksi buruk.