Cara Transfer Poin Telkomsel – Menjadi salah satu provider dengan pelanggan terbanyak di Indonesia, Telkomsel tentunya terus menghadirkan beberapa fitur atau penawaran yang menarik. Salah satunya yaitu adanya Poin Telkomsel yang bisa didapatkan oleh pelanggan setia kartu Telkomsel.
Pelanggan Telkomsel Halo dan Telkomsel Prabayar bisa mendapatkan Poin Telkomsel setelah melakukan transaksi. Selain itu, pelanggan juga bisa menukarkan Poin Telkomsel maupun dengan mengirimkan Poin Telkomsel. Namun bagaimana cara transfer Poin Telkomsel?
Ada beberapa syarat yang perlu kalian siapkan ketika akan transfer Poin ke nomor lain. Cara transfer Poin Telkomsel ke nomor lain dan ke teman bisa kalian dapatkan tutorialnya lewat artikel ini. Sehingga nantinya kalian bisa kirim atau pindahkan Poin Telkomsel ke nomor Telkomsel lain seperti nomor teman, keluarga maupun nomor Telkomsel lainnya.
Nah pada artikel kali ini, Secretfiles-game akan menyajikan ulasan tentang cara transfer Poin Telkomsel ke nomor lain melalui SMS dan aplikasi MyTelkomsel. Namun sebelum masuk ke pembahasan tersebut, alangkah baiknya kalian simak terlebih dahulu pengertian Poin Telkomsel, syarat, minimal dan biaya kirim Poin Telkomsel berikut ini.
Apa Itu Poin Telkomsel?
Telkomsel Poin adalah program loyalitas bagi seluruh pelanggan Telkomsel Halo dan Telkomsel Prabayar sejak pertama kali menggunakan kartu Telkomsel. Poin Telkomsel bisa ditukarkan dengan berbagai penawaran menarik yang dapat dilihat melalui katalog penawaran di aplikasi MyTelkomsel di HP Android maupun iPhone. Penawaran menarik tersebut diantaranya seperti Telpon, SMS, Internet, NSP, Video, Game, Merchant yang bekerja sama dengan Telkomsel maupun Saldo bonus LinkAja dan beberapa penawaran menarik lainnya.
Poin Telkomsel bisa kalian dapatkan setelah melakukan pembayaran dengan akumulasi minimal Rp. 50.000 setiap bulan. Bagi pengguna kartu Telkomsel Halo akan mendapat Poin Telkomsel setelah melakukan pembayaran tagihan bulanan maksimal 3×24 jam. Sedangkan bagi pengguna kartu Telkomsel Prabayar akan mendapatkan Poin Telkomsel setelah melakukan isi pulsa maksimal 3×24 jam.
Selain bisa kalian tukarkan dengan hadiah sendiri, kalian juga bisa kirimkan Poin Telkomsel ke nomor Telkomsel lainnya. Namun ada beberapa syarat dan ketentuan yang perlu kalian ketahui. Untuk ketahui syarat dan ketentuan seperti minimal dan biaya kirim Poin Telkomsel, silahkan simak ulasannya berikut ini.
Syarat Transfer Poin Telkomsel
Beberapa syarat kirim Poin Telkomsel ke nomor lain diantaranya seperti saldo Poin Telkomsel, nomor tujuan kirim Poin Telkomsel, aplikasi MyTelkomsel dan beberapa syarat lainnya. Penjelasan mengenai syarat kirim Poin Telkomsel ke nomor lain adalah sebagai berikut:
1. Saldo Poin Telkomsel
Syarat kirim Poin Telkomsel yang pertama yaitu mengenai saldo Poin Telkomsel itu sendiri. Pastikan nomor Telkomsel kalian sudah memiliki Poin Telkomsel yang masih aktif. Kalian bisa cek Poin Telkomsel melalui aplikasi MyTelkomsel maupun lewat kode UMB *700#.
2. Nomor Tujuan
Syarat kirim Poin Telkomsel yang kedua yaitu tentang nomor tujuan. Pastikan kalian sudah menyiapkan nomor Telkomsel lain sebagai nomor tujuan transfer Poin Telkomsel. Pastikan juga nomor Telkomsel tujuan tersebut masih aktif dan bisa menerima SMS.
3. Aplikasi MyTelkomsel
Syarat kirim Poin Telkomsel yang ketiga yaitu tentang aplikasi MyTelkomsel. Dimana aplikasi ini perlu kalian download dan install di HP untuk mengirim Poin Telkomsel. Aplikasi MyTelkomsel bisa kalian manfaatkan untuk kirim Poin Telkomsel selain lewat SMS. Pastikan kalian sudah mendownload dan pasang aplikasi MyTelkomsel terbaru di HP Android maupun iPhone.
Nah setelah ketahui beberapa syarat di atas, sekarang berapa minimal transfer Poin dan berapa biaya transfer Poin ke nomor lain? Silahkan simak ulasannya berikut ini.
Minimal Transfer Poin Telkomsel
Berbicara mengenai minimal transfer Poin di operator seluler ini, kalian perlu transfer minimal 10 Poin. Sehingga pastikan jumlah saldo Poin Telkomsel kalian perlu diatas minimal atau di atas 10 Poin. Sehingga nantinya kalian bisa mengirimkan Poin Telkomsel ke nomor lain.
Biaya Transfer Poin Telkomsel
Sedangkan mengenai biaya kirim Poin Telkomsel yaitu pelanggan tidak akan dikenakan biaya apapun alias gratis jika menggunakan aplikasi MyTelkomsel. Sehingga kalian tidak perlu khawatir Poin Telkomsel akan berkurang lebih dari nominal kirim. Bagi kalian pelanggan kartu AS, Simpati, Halo maupun Loop tidak perlu khawatir akan biaya kirim Poin Telkomsel.
Sedangkan bagi kalian yang transfer Poin menggunakan menu SMS, maka kalian perlu menyiapkan sejumlah pulsa. Dimana kalian akan dikenakan biaya kirim SMS ketika transfer Poin. Setidaknya kalian siapkan pulsa Telkomsel minimal Rp. 500.
Nah setelah ketahui beberapa informasi di atas mengenai kirim Poin Telkomsel, sekarang bagaimana cara mengirim Poin Telkomsel ke nomor lain? Silahkan simak tutorialnya berikut ini.
Cara Transfer Poin Telkomsel
Cara mengirim Poin Telkomsel bisa kalian lakukan lewat aplikasi MyTelkomsel maupun melalui SMS. Kalian bisa kirimkan Poin Telkomsel menggunakan perangkat HP Android maupun HP iOS. Cara kirimkan Poin Telkomsel ke nomor lain adalah sebagai berikut:
Kirim Poin Telkomsel Lewat SMS
Cara pertama untuk transfer Poin yaitu lewat menu SMS di HP. Kalian bisa kirimkan Poin Telkomsel menggunakan format yang telah ditentukan ke nomor 777. Kalian bisa transfer berapa pun nominal Poin mulai dari 10 Poin. Cara transfer Poin ke nomor lain melalui SMS adalah sebagai berikut:
- Buka Menu SMS
Langkah pertama silahkan jalankan menu SMS di HP Android maupun iPhone. Pastikan kalian sudah pasang nomor Telkomsel yang akan digunakan untuk mengirim Poin Telkomsel. - Masukkan Nomor Tujuan SMS
Langkah kedua silahkan masukkan nomor tujuan SMS untuk transfer Poin. Yaitu dengan memasukkan nomor tujuan 777. - Masukkan Format SMS Transfer Poin
Setelah memasukkan nomor tujuan SMS, silahkan masukkan format transfer Poin. Yaitu dengan ketik format transfer POIN(Jumlah Poin)spasi(Nomor Tujuan). Contoh kalian akan transfer 10 Poin ke nomor 082138XXXXXX, maka kalian perlu memasukkan format SMS: POIN10 082138XXXXXX. - Kirimkan SMS
Setelah memasukkan format transfer Poin dengan benar, silahkan kirimkan SMS tersebut ke nomor 777. - Dapatkan Balasan SMS
Kemudian nantinya kalian akan mendapatkan balasan SMS setelah berhasil transfer Poin. Biasanya balasan SMS ini membutuhkan waktu beberapa saat saja.
Transfer Poin Lewat MyTelkomsel
Cara kedua untuk transfer Poin Telkomsel yaitu lewat aplikasi MyTelkomsel. Kalian bisa gunakan aplikasi MyTelkomsel di HP Android maupun iPhone. Cara kirim Poin Telkomsel lewat MyTelkomsel adalah sebagai berikut:
- Buka Aplikasi MyTelkomsel
Langkah pertama silahkan jalankan aplikasi MyTelkomsel, pastikan kalian sudah login ke nomor Telkomsel yang akan dikirim Poin nya. Serta pastikan juga kalian sudah gunakan versi aplikasi MyTelkomsel terbaru. - Tambahkan Nomor Telepon
Langkah kedua silahkan tambahkan nomor Telepon yang akan di transfer Poin. Yaitu dengan tekan ikon nomor telepon di bagian kiri atas. Lalu silahkan ketuk tombol Tambahkan Nomor Telepon. - Lakukan Masuk ke Akun MyTelkomsel
Langkah ketiga silahkan lakukan masuk ke akun MyTelkomsel nomor tersebut. Yaitu dengan ketik nomor telepon, lalu ketuk tombol Masuk. - Masukkan Verifikasi SMS Login
Kemudian, silahkan dapatkan dan masukkan kode verifikasi SMS login ke nomor tersebut. Kalia bisa dapatkan verifikasi login melalui SMS maupun lewat pesan Email. - Pilih Menu Poin
Setelah berhasil masuk ke akun MyTelkomsel tujuan transfer, silahkan tekan menu Poin di bagian bawah. Dengan begitu nantinya secara otomatis Poin Telkomsel akan berpindah ke nomor baru tersebut.
Tidak jarang pelanggan mengalami kendala ketika transfer Poin. Salah satunya yaitu tidak bisa transfer Poin ke nomor sendiri maupun ke nomor teman. Untuk ketahui beberapa penyebab tidak bisa kirim Poin Telkomsel, silahkan simak ulasannya berikut ini.
Kenapa Tidak Bisa Transfer Poin Telkomsel?
Ada beberapa masalah yang bisa membuat kalian tidak bisa transfer Poin. Dimana masalah tersebut bisa diakibatkan oleh adanya syarat dan ketentuan baru dari Telkomsel, pelanggan tidak memiliki Poin yang mencukupi maupun adanya jenis Keanggotaan Reward mulai dari Silver sampai Diamond. Sehingga jika nomor kalian tidak memiliki sejumlah Poin yang mencukupi dan belum termasuk jenis Keanggotaan Reward yang telah ditentukan, maka tidak bisa melakukan transfer Poin.
Untuk ketahui penyebab dan solusi ketika kalian tidak bisa transfer Poin, kalian bisa hubungi CS. Kalian bisa hubungi CS Telkomsel di nomor berikut ini:
- CS: 188
- Telepon Luar Negeri: +628110000333
Akhir Kata
Itulah informasi yang berhasil Secretfiles-game.com rangkum mengenai cara transfer Poin Telkomsel ke nomor lain lewat SMS dan aplikasi MyTelkomsel. Bagaimana, apakah masih ada yang alami kendala ketika mencoba mengirim Poin Telkomsel menggunakan cara-cara di atas?
Sekian artikel kali ini tentang cara mengirim Poin Telkomsel ke nomor lain. Terima kasih sudah bersedia mengunjungi Secretfiles-game.com dan semoga artikel di atas tentang cara kirim Poin Telkomsel dapat bermanfaat bagi kalian semuanya.
Sumber gambar: Tim Secretfiles-game.com