Cara Transfer Pulsa 3 – Menjadi salah satu cara yang memang dicari banyak orang. Dimana kamu bisa melakukan transfer pulsa tri ke sesama operator atau pun bisa ke lain operator. Seperti yang telah kamu ketahui jika saat ini operator banyak menyediakan layanan telekomunikasi seperti telepon seluler, SMS, dan data internet dengan jaringan 2G, 3G, dan 4G.
Selain itu, kamu juga bisa melakukan transaksi dengan transfer pulsa 3. Nah, untuk melakukan transfer pulsa tri memang ada beberapa cara yang cukup mudah. Seperti halnya melalui SMS, aplikasi Bimatri atau Bima+, dan telepon atau dial-up. Dan kamu juga bisa melakukan transfer pulsa ke sesama atau pun ke operator lain seperti Telkomsel.
Untuk proses transfer pulsa tri memang sangat mudah untuk dilakukan dan bisa diselesaikan dalam hitungan detik saja. Namun untuk melakukan transfer pulsa 3 ada beberapa syarat yang memang harus kamu penuhi. Dimana si pengirim harus memiliki minimal sisa pulsa utama Rp2.000 dan minimal transaksi yang dilakukan Rp3.650.
Sementara itu, kamu juga harus memastikan terlebih dahulu nomor tujuan transfer pulsa tri. Dimana untuk nomor pengirim dan penerima transfer harus dalam keadaan masih aktif atau hanya di masa tenggang, belum hangus. Nah bagi kamu yang ingin melakukan transfer pulsa 3 (tri) berikut adalah Langkah-langkahnya.
Syarat transfer pulsa 3
Dengan adanya layanan transfer pulsa 3 (Tri) tentu saja akan memanjakan para pelanggan kartu 3 tersebut. Dimana ketika kamu sedang membutuhkan pulsa, kamu tentu bisa memintanya kepada pengguna Tri lainnya untuk dikirimkan pulsa.
Akan tetapi, agar kamu bisa menikmati layanan transfer pulsa 3 (Tri), ada beberapa persyaratan yang memang harus kamu penuhi. Salah satunya adalah penerima dan pengguna Tri harus sama-sama memiliki nomor 3 (Tri) yang masih dalam keadaan aktif. Nah untuk syarat yang berikutnya adalah sebagai berikut.
- Untuk minimal pulsa Tri yang akan dikirim adalah sebesar Rp 1.000.
- Setelah melakukan transfer sisa nominal pulsa pada kartu tri kamu adalah sebesar Rp 5.000.
- Setiap kali melakukan transfer pulsa ke sesama kartu tri, kamu akan dikenai biaya sebesar Rp 400.
- Pengguna hanya bisa mengirim pulsa Tri maksimal Rp 200.000, per hari.
- Untuk pulsa Tri yang dapat ditransfer hanyalah pulsa utama, bukan bonus pulsa.
- Untuk kartu Tri pengirim dan juga penerima harus dalam keadaan masih aktif dan tidak sedang berada di dalam masa tenggang.
Cara Transfer Pulsa 3
Perlu kamu ketahui untuk melakukan transfer pulsa 3 (Tri) ada beberapa cara yang dapat kamu lakukan. Diantaranya adalah dengan melalui kode USSD *323# dan bisa juga kamu lakukan dengan melalui aplikasi Bima+. Selain itu kamu juga bisa melakukan transfer pulsa tri dengan melalui SMS saja.
Dengan ini pengguna hanya perlu mengikuti beberapa langkah untuk bisa melakukan transfer pulsa tri. Hadirnya layanan cara transfer pulsa tri ini tentu dapat menjadi sebuah solusi bagi pelanggan yang kehabisan pulsa. Apalagi disaat darurat yang tidak memungkinkan untuk kamu membeli pulsa. Atau saat berada di lokasi yang jauh dari konter. Dan berikut adalah beberapa cara transfer pulsa tri dengan mudah.
1. Cara Transfer Pulsa 3 Lewat USSD
Untuk cara transfer pulsa 3 yang pertama adalah dengan menggunakan kode USSD. Ya, kamu bisa menggunakan kode *323# untuk bisa melakukan transfer pulsa ke sesama tri atau pun ke lain operator. Dan untuk melakukan transfer pulsa tri menggunakan kode USSD berikut langkah-langkahnya.
- Pertama silahkan buka menu Telepon.
- Selanjutnya kamu ketik kode *323#.
- Kemudian klik Panggil Tekan angka 1 atau KIKIPU.
- Berikutnya klik Kirim.
- Setelah itu masukkan nomor Tri untuk transfer pulsa.
- Kemudian silahkan kamu masukkan nominal pulsa yang akan ditransfer.
- Setelah itu klik Kirim.
- Selanjutnya silahkan kamu tunggu hingga notifikasi transfer pulsa Tri berhasil.
2. Cara Transfer Pulsa 3 Lewat aplikasi Bima+
Selanjutnya kamu juga bisa menggunakan aplikasi Bima+. Namun, sebelum menggunakan aplikasi Bima+ kamu harus terlebih dahulu mendownload aplikasi ini di Google Play Store atau pun App Store. Setelah itu, kamu bisa menggunakan aplikasi ini untuk transfer pulsa, untuk lebih jelasnya berikut informasi lengkapnya.
- Langkah pertama silahkan kamu unduh aplikasi Bima+ di Google Play Store atau App Store.
- Selanjutnya Daftar dan login menggunakan nomor Tri.
- Setelah berhasil login, silahkan kamu pilih menu “Isi ulang“.
- Kemudian masukkan nomor tujuan.
- Lalu masukkan nominal transfer pulsa 3.
- Kemudian silahkan Pilih Transfer.
- Lalu kamu tinggal ikuti petunjuk pada notifikasi.
- Kemudian klik “Ok”.
- Berikutnya masukkan kode OTP.
- Lanjutkan dengan Klik “Transfer”.
- Setelah itu tunggu hingga notifikasi transfer pulsa Tri berhasil.
3. Cara Transfer Pulsa 3 Lewat SMS
Berikutnya kamu juga bisa melakukan transfer pulsa tri dengan menggunakan SMS. Ya, cara yang satu ini memang terbilang lebih praktis, dimana kamu hanya perlu mengetik Format TRF (spasi) Nominal Pulsa (spasi) Nomor Tujuan lalu kirim ke nomor 123. Untuk menggunakan cara ini berikut informasi lengkapnya.
- Pertama silahkan buka aplikasi Pesan atau Messages di ponsel kamu.
- Berikutnya silahkan kamu tulis pesan dengan format TRF(spasi)Nominal Pulsa(spasi)Nomor Tujuan.
- Setelah itu kirim pesan tersebut ke nomor 123.
- Kemudian Pulsa Tri (3) akan berhasil ditransfer ke nomor tujuan.
Biaya Transfer Pulsa 3
Sama seperti halnya melakukan SMS atau pun yang lainnya. Untuk melakukan transfer pulsa tri kamu juga akan dikenakan biaya operasional. Dimana biaya transfer pulsa tri ini adalah sebesar Rp 650 per satu kali transaksi.
Kesimpulan
Nah itulah informasi mengenai cara transfer pulsa 3 (tri) yang dapat sobat secretfiles-game gunakan saat ini. Dengan cara diatas kamu bisa mengirim pulsa 3 ke sesama atau ke lain operator dengan mudah dan cepat. Namun untuk melakukan transfer pulsa tri ini juga akan dikenakan biaya untuk setiap kali transaksi.
Demikian informasi yang dapat kami sampaikan, semoga informasi diatas bisa memberikan pelajaran dan ilmu mengenai cara transfer pulsa tri dengan benar. Sehingga kamu bisa sukses ketika mengirimkan pulsa tri ke sesama pengguna tri atau pun ke lain operator.