Spesifikasi HP Oppo Neo 7: Review, Kelebihan & Harga Terbaru

Spesifikasi HP Oppo Neo 7 – Berbagai macam merek HP atau smartphone kini dapat dengan mudah kalian temukan. Salah satunya adalah merek produk HP asal Tiongkok yang cukup ternama yakni Oppo.

Oppo jadi salah satu nama merek yang terdaftar di Tiongok pada tahun 2001 dan diluncurkan tahun 2004. Bahkan Oppo saat ini jadi salah satu produsen smartphone terbesar di Tiongkok.

Bahkan pada Juni 2016, Oppo menyabet gelar produsen ponsel cerdas terbesar di Tiongkok dan sudah menjual ponselnya di lebih dari 200.000 outlet ritel yang tersebar di berbagai daerah.

Terdapat banyak produk HP Oppo yang berhasil diciptakan, dan salah satu yang sempat menyita perhatian yakni HP Oppo Neo 7. Nah di kesempatan kali ini kami akan bahas spesifikasi HP Oppo Neo 7.

Review HP Oppo Neo 7

Sebelum lanjut ke spesifikasi dari unit HP Oppo Neo 7 -nya, mari review sekilas ponselnya. Produk HP Oppo Neo 7 dirilis pada tahun 2015 dengan tawarkan banyak keunggulan dari seri-seri sebelumnya.

Salah satunya pada bagian kamera, di mana pada seri Oppo Neo 7 ini sudah didukung dengan resolusi 8 MP. Memang Oppo kerap menawarkan spesifikasi lebih dari produk lain dibagian kamera.

Selain itu Oppo Neo 7 juga memiliki performa maksimal dengan sudahnya gunakan prosesor Quad-core kecepatan 1.3GHz Cortex-A7. Hanya saja HP yang dibanderol Rp 2.3 jutaan saat rilis ini hanya dibekali RAM 1GB.

Dengan hal inilah yang masih menjadi kekurangan dari Oppo Neo 7. Meskipun demikian, hingga artikel ini ditulis HP Oppo Neo 7 masih banyak dicari dan diminati, entah itu dibeli dalam kondisi bekas atau second.

Spesifikasi HP Oppo Neo 7

HP Oppo Neo 7

Jika sudah berhasil lihat sekilas review HP Oppo Neo 7 di atas, selanjutnya mari ke pembahasan mengenai spesifikasi lengkap dari HP keluaran tahun 2015 ini. Lebih jelasnya bisa lihat tabel spesifikasi di bawah ini:

Body

Dimensi142.7 x 71.7 x 7.6 mm (5.62 x 2.82 x 0.30 in)
Berat141 g (4.97 oz)
BuildGlass front, plastic back, aluminum frame
SIMDual SIM (Nano-SIM/ Micro-SIM)

Display

TypeIPS LCD
Size5.0 inches, 68.9 cm2 (~67.4% screen-to-body ratio)
Resolution540 x 960 pixels, 16:9 ratio (~220 ppi density)

Platform

OSAndroid 5.1 (Lollipop), ColorOS 2.1
ChipsetMediatek MT6582 – 3G model
Qualcomm MSM8916 Snapdragon 410 (28 nm) – 4G model
CPUQuad-core 1.3 GHz Cortex-A7 – 3G model
Quad-core 1.2 GHz Cortex-A53 – 4G model
GPUMali-400MP2
Adreno 306

Jaringan

TechnologyGSM / HSPA / LTE

Memory

Card slotmicroSDXC (dedicated slot) – LTE model
microSDHC (dedicated slot) – 3G model
Internal16GB 1GB RAM
eMMC 4.5

Kamera

Belakang– Single : 8 MP, f/2.0, 1/4.0″, AF
– Features : LED flash, HDR, panorama
– Video : 1080p@30fps
Depan / Selfie– Single : 5 MP, f/2.4
– Video : –

Baterai

TypeLi-Po 2420 mAh, non-removable
Stand-byUp to 218 h (3G)
Talk timeUp to 16 h (3G)s

Sound

LoudspeakerYes
3.5mm jackYes

Lainnya

WarnaBiru, Putih
ModelA33f, A33w, A33fw

Kelebihan dan Kekurangan Oppo Neo 7

Setelah berhasil mengetahui spesifikasi lengkapnya, pastinya banyak dari kalian yang bertanya-tanya soal kelebihan dan kekurangan. Hal itu umum, apalagi jika kalian ingin membelinya.

Kelebihan

  • Dapur pacu cukup maksimal
  • Desain dan tampilan menawan
  • Kamera hasilkan gambar bagus
  • Sudah mendukung jaringan 4G LTE
  • Daya tahan baterai terbilang mumpuni
  • Ruang penyimpanan 16 GB dan support micro SD hingga 128 GB

Kekurangan

  • RAM kecil yakni hanya 1GB
  • Belum didukung fingerprint
  • Belum didukung fast charging
  • Harga ditawarkan terjangkau
  • Baterai non-removable atau tidak bisa dilepas

Harga HP Oppo Neo 7

Lalu berapa untuk harga HP Oppo Neo 7? Bagi kalian yang ingin membelinya pasti bertanya seputar harganya. Untuk harga saat pertama kali rilis HP ini dibanderol seharga Rp 2.3 juta.

Namun seiring waktu mengalami penurunan, bahkan hingga artikel ini ditulis kami dapatkan informasi dari beberapa sumber dan toko online HP Oppo Neo 7 dibanderol seharga Rp 1 jutaan saja.

Sedangkan untuk kondisi bekas HP Oppo Neo 7, berkisar di bawah Rp 1 jutaan. Namun kembali lagi harga bekas akan kembali dengan kondisi dari HP Oppo Neo 7 yang ditawarkan oleh penjualnya.

Namun jika kalian ingin mencari HP Oppo RAM 2 GB dengan budget Rp 1 jutaan, pada pembahasan sebelumnya sudah pernah kami bahas. Dengan begitu bisa menjadi referensi saat sedang mencari HP Oppo RAM 2 GB.

Kesimpulan

Itu saja pembahasan dapat secretfiles-game.com sampaikan mengenai spesifikasi HP Oppo Neo 7 beserta informasi harganya sekaligus. Dengan adanya pembahasan spesifikasi HP Oppo di atas diharapkan bisa membantu kalian.